TARAKAN - Setibanya di Kota Tarakan, Senin (09/11), Kepala BNPB Sekaligus Kepala Satgas Penanganan Covid 19 Nasional, Letjen TNI Doni Monardo melaksanakan Rapat Koordinasi di Gedung Serba Guna Pemkot Tarakan bersama Satgas Covid-19 Provinsi Kaltara.
Dalam rapat tersebut, Doni Monardo menerima paparan oleh Pjs Gubernur Kaltara Teguh Setya Budi terkait penanganan Covid-19 di wilayah Kalimantan Utara.
Kata Pjs Gubernur Kaltara, Dr. Teguh Setyabudi, M.Pd, per 8 Nopember 2020, kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kaltara sebanyak 787 kasus. Tingkat kesembuhan87,3 persen dan kasus kematian 1,1 persen atau 10 orang akibat Covid-19.
“Kasus di Kaltara rendah dari provinsi lainnya, kami tidak berpuas diri dan terus melakukan pencegahan,” ungkap Pjs Gubernur Kaltara dalam rakor.
Dari 4 kabupaten dan 1 kota di Provinsi Kaltara, terdapat 3 kabupaten yakni Nunukan, Malinau dan Tana Tidung masuk zona kuning, sedangkan Bulungan dan Kota Tarakan masih berwarna orange.
“280 kasus di Bulungan, 234 orang sembuh. Di Tarakan dari 395 kasus sembuh 345 orang, dua ini masih (zona) orange,” jelasnya.
“Kami banyak melakukan sosialisasi, kampanye masker, pos keluar masuk orang, tetap testing, tracing dan treatment. Untuk preventif kami lakukan pengawasan di pos-pos masuk, terminal, pelabuhan, bandara dan pos perbatasan, sosialisasi masif di media dan razia tempat hiburan Satpolpp dan TNI-Polri,” lanjut Dr. Teguh.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, Doni Monardo menuturkan, pihaknya merasa bangga dan kagum atas upaya bersama kepada pemerintah dan segenap komponen yang ada di Kaltara, dimana kasus di Kalimantan Utara termasuk Kasus Covid-19 terkecil di tanah air dan ini harus dipertahankan sebagai contoh untuk daerah-daerah lain.
Terkait perkembangan Vaksin dalam penanganan Covid 19, Ia menjelaskan saat ini Presiden RI Joko Widodo selalu memimpin untuk progam pengadaan vaksin dimana Pemerintah akan menyiapkan vaksin terbaik untuk bangsa dan negara, dan sebelum vaksin ini diberikan kepada masyarakat maka vaksin terbaik adalah patuh protokol kesehatan.
“Yakni Memakai masker, Menjaga jarak, serta rajin Mencuci tangan menggunakan sabun pada air mengalir,” tegasnya.
Kepala BNPB Sekaligus Kepala Satgas Penanganan Covid-19 Nasional juga menyerahkan secara simbolis, 12.000 bibit tanaman Vertiver kepada Danrem 092/Mrl Brigjen TNI Suratno untuk dirawat dan ditanam sebagai pencegah erosi atau tanah longsor.(*)
0 Comments