TANA TIDUNG - Wakil Bupati Tana Tidung, Hendrik menghadiri sekaligus menjadi pembina Upacara dalam rangka memperingati HUT Pramuka ke-61 tahun 2022, di lapangan Bola Sesayap Hilir pada Ahad, (14/8/2022).
Kegiatan ini dihadiri Wakil Bupati Tana Tidung, Dandim 0914/TNT, Kepala OPD, Camat, Kades dan RT, Wakil Ketua TP PKK, Ketua Persit, Ketua Persatuan Dharmawanita serta para pembina Pramuka.
"Hari ini saya menjadi pembina upacara dan membacakan sambutan ketua Kwarnas," ujarnya.
Setelah upacara tersebut dilaksanakan, Wakil Bupati Tana Tidung menyerahkan bendera merah putih kepada Camat, Kades dan RT dalam rangka Menyemarakkan Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia melalui “Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih", Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri bersama dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota melalui Badan Kesbangpol Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.
"Jadi pada HUT Pramuka ke 61 ini Kabupaten Tana Tidung membagikan bendera merah putih secara simbolik kepada para camat dan kepala desa untuk dibagikan kepada masyarakat agar di pajang di setiap rumah-rumah " terangnya.
Adapun jumlah bendera yang di bagikan kurang lebih 3.120 lembar se-Kabupaten Tana tidung.
Wakil Bupati Tana Tidung berharap bahwa semoga dengan kegiatan peringatan HUT Pramuka ke-61 ini menjadikan Pramuka semakin kreatif dan inovatif. Utamanya dalam menerapkan dasa Dharma Pramuka khususnya Pramuka yang ada di Kabupaten Tana Tidung.(*)
0 Comments